Peringatan HKN ke-56, Menkes Ingatkan Pentingnya Menjaga Kesehatan.

mediapublik.net, Pelaihari

Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56 tahun 2020 merupakan sebuah pengingat tentang betapa pentingnya menjaga kesehatan ditengah pandemi Covid-19, hal itu disampaikan Menteri Kesehatan Republik Indonesia dr. Terawan Agus Putranto melalui sambutan yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tanah Laut (Tala) H. Dahnial Kifli di Halaman Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Tala, Senin (16/11/2020).

Lebih lanjut, HKN tahun 2020 yang mengangkat tema “Satukan Tekad Menuju Indonesia Sehat” merupakan upaya membangun masyarakat yang produktif dan aman dari Covid-19 diera adaptasi kebiasaan baru.

Menkes mengimbau kepada seluruh masyarakat dan tenaga kesehatan agar selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah paparan Covid-19. Sebab menurutnya, sekuat apapun upaya pemerintah tidak akan cukup apabila tidak didukung oleh masyarakat dengan mematuhi protokol kesehatan.

Ia juga berpesan kepada seluruh insan kesehatan yang melaksanakan berbagai kegiatan dalam rangkaian peringatan HKN tahun ini agar memperkuat penerapan strategi penanganan Covid-19 sebagai wujud dan tekad bersama masyarakat Indonesia untuk sehat.

Tak lupa ia menyampaikan terimakasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada segenap jajaran kesehatan, lintas sektor di pusat dan daerah serta seluruh lapisan masyarakat yang telah bahu-membahu berjuang tanpa mengenal lelah disemua lini dalam melaksanakan pembangunan kesehatan sebagai sebuah perjuangan untuk menyelamatkan bangsa dari pandemi Covid-19 dan mewujudkan Indonesia semakin sehat.

Dalam kesempatan itu turut dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) Universal Health Coverage (UHC) antara Pemerintah Kabupaten Tala dan BPJS Kesehatan Cabang Banjarmasin serta penyerahan kartu BPJS Kesehatan secara simbolis kepada tiga orang perwakilan peserta BPJS Kesehatan .

Selain itu  penandatanganan komitmen bersama mendukung Komitmen dan Kerja Gotong Royong Menuntaskan Anak Stunting tahun 2021 oleh Sekretaris Daerah Tala, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tala, Kepala Kantor Kementerian Agama dan Kepala Pengadilan Agama.

Juga diserahkan piagam penghargaan kepada PT. Arutmin Indonesia Site Kintap dan PT. Arutmin Indonesia Site Asam-Asam yang telah berpartisipasi dalam kegiatan pemeriksaan deteksi dini ibu hamil resiko tinggi untuk mencegah kematian ibu dan bayi tahun 2019 di wilayah Kecamatan Kintap dan Jorong serta berbgai penghargaan ainnya bagi Puskesmas. (MP/Humpro)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *