Banjarmasin, mediapublik.net
Pemko Banjarmasin
melalui Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Banjarmasin
bekerja sama dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) membagikan bantuan pangan
kepada korban kebakaran di Alalak Selatan.
Bantuan berupa 4,5 ton beras
dan bahan pangan lainnya diserahkan secara simbolis oleh Walikota Banjarmasin H
Ibnu Sina didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan
Kota Banjarmasin Lauhem Mahfuzi, di Halaman Masjid
Suada Uddarain, Jalan Alalak Selatan, Kecamatan Banjarmasin Utara, Kota
Banjarmasin, Senin (23/09).
Total
beras sekira 4,5 ton tersebut, dibagikan kepada warga Kelurahan Alalak Selatan
khususnya korban kebakaran di RT 04 dan RT 05 yang terdiri dari 85 kepala
keluarga dengan jumlah jiwa sekira 244 jiwa. Masing-masing jiwa mendapatkan 400
gram beras perhari atau 12 kilogram beras selama satu bulan.(MP/humpro-bjm/Advertorial)