Datangkan Bantuan Kementan hingga 16 Ribu Hektar, Syamsir Harap Kelompok Tani Kelola Lahan Rawa dengan Baik

mediapublik.net,Kintap

Penjabat (Pj) Bupati Tanah Laut (Tala), H. Syamsir Rahman menyebutkan, daerah berjuluk Bumi Tuntung Pandang yang ia pimpin saat ini mendapatkan alokasi bantuan dari Kementerian Pertanian (Kementan) RI untuk optimalisasi lahan rawa dengan cakupan luas mencapai 16.913 hektar.

Hal itu ia sampaikan usai melakukan panen raya sekaligus tanam bibit milik Kelompok Tani (Poktan) Bunga Padi sekaligus temu lapangan bersama mayoritas para petani warga Desa Mekarsari Kecamatan Kintap pada Rabu (5/6/2024).

“Alhamdulillah, Tala mendapatkan jatah terbesar kedua untuk Kalsel. Alokasi bantuan memang paling banyak kita arahkan ke Kecamatan Kurau dan Bumi Makmur sebagai sentral pertanian di Tala,” ucap sosok yang juga sebagai Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) definitif tersebut.

Kendati demikian, Syamsir menegaskan, alokasi bantuan tersebut tetap tidak melupakan kecamatan lainnya. Seperti Kintap yang yang mendapatkan 250 hektar dengan 50 hektar diantaranya khusus untuk Desa Mekarsari.

“Bantuan langsung dari Kementan ini nantinya akan dikelola swadaya oleh setiap Poktan. Jadi saya berpesan jaga dan kelola bantuan ini dengan baik,” harapnya.

Adapun bentuk realisasi terhadap bantuan ini nantinya berupa pembangunan pintu-pintu air hingga pembuatan tanggul untuk mengontrol keluar masuk arus air di area lahan pertanian. (MP/Diskominfo Tala)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *