PGPI Prov. Kalsel Gelar Musyawarah Daerah

mediapublik.net, Banjarmasin

Persekutuan Gereja-Gereja Pentakosta Indonesia (PGPI) mengadakan Musyawarah Daerah dengan  tema ” Berbeda-beda Tetap Satu – Yoh’ 17-21 ” , Jumat ( 21/07) di Summer Bed n’ Breakfast Hotel, Banjarmasin.

Kegiatan yang digelar 2 hari ini sejak tanggal 20-21 Juli 2023  ini dibuka  Gubernur Kalimantan Selatan melalui  H. Nurul Fajar Desira, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kesektariatan Daerah Kalimantan Selatan, didampingi  Ketua DPRD Provinsi Kalsel, H. Supian HK.

Dalam musyawarah PGPI ini selain untuk membahas laporan ADRT serta Anggaran, acara kali ini juga mengadakan pemilihan Ketua PGPI Kalsel untuk periode 2023-2028

Pendeta Rotterman Sundung , seketaris KSB PGPI Kalsel menjelaskan bahwa acara ini menghadirkan 12 Sinode 33 Gereja.

Pemilihan ketua PGPI Kalsel dibuka dengan diumumkannya nama-nama pemilih yang terdiri dari unsur Pusat, unsur KSB, unsur Penasehat, unsur Sinode, dan unsur Kabupaten Kota, dengan total pemilih sebanyak 18 orang.

Pendeta Ir. Hano Palit, S.Th menyampaikan bahwa hasil pemilihan ketua kali ini cukup signifikan.

Sementara itu Calon Ketua , ” Edi (70) meski berusia tua , namun semangatnya luar biasa, dalam 2 tahun terakhir ia memimpin, sudah terbukti bahwa dia mampu  mengadakan Musyawarah Provinsi (Musprov), sehingga dalampemilihan kali ini  oleh kehendak Tuhan Ia terpilih Kembali meraih 17 suara dari total 18 suara. ” Terang Pendeta Ir. Hano Palit

Pendeta Edison Lenja (Edi) dalam sesi wawancara kepada awak media menyampaikan bahwa ini merupakan kepercayaan yang diberikan Tuhan dan rekan.

” Puji Tuhan saya diberikan kepercayaan oleh rekan-rekan untuk meneruskan kepengurusan untuk periode kedepan, semoga semua kepengurusan yg telah dibentuk dapat melakukan tugas yang sudah diputuskan di musprov.” Ujarnya

Dirinya juga berharap terciptanya kebersamaan melalui terobosan kedekatan kepada intern gereja, hubungan dengan pemerintah dan masyarakat luas untuk menjaga konsisteni silaturahmi kepada semua umat manusia.(yanti-T)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *