mediapublik.net, Pelaihari
27 Pasien yang sebelumnya dirawat di Fasilitas Pelayanan Khusus (Fasyansus) eks RS H. Boejasin Pelaihari dinyatakan sembuh dan dipulangkan, Sabtu (12/9).
Kepulangan pasien tersebut disaksikan Kepala Fasyansus H. Zainal Abidin (Staf Ahli Bid. Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan), Koordinator Karantina Fasyansus HM Rafiki Effendi (Kadis Kesbangpol), Koordinator Bidang Kesehatan GTPP Covid-19 Tala H. Amy Hasan, dan para tenaga media Fasyansus.
Bertambahnya tren kesembuhan pasien Covid-19 di Tala tidak lepas dari upaya Pemkab yang terus melakukan pencegahan, tracing, hingga perawatan pasien.
Saat ini Pemkab Tala juga didukung dengan adanya laboratorium khusus di RSUD H Boejasin Sarang Halang untuk memeriksa sampel Swab dengan teknik Reverse-Transcriptase Polymerase Chain Reaction (RT-PCR). Dengan fasilitas tersebut, sampel Swab dari Fasyansus bisa dengan cepat diketahui dibandingkan beberapa waktu lalu yang masih dikirim ke laboratorium Banjarbaru atau Banjarmasin.
Adapun domisili 27 pasien yang dipulangkan berasal dari beberapa kecamatan hingga luar daerah Tala. Dari Kec. Pelaihari 12 orang (Kel. Angsau 7 orang, Kel. Pelaihari 2 orang, Kel. Sarang Halang 1 orang, Kel. Pabahanan 1 orang, Ds. Sungai Riam 1 orang), Kec. Kintap 2 orang (Ds. Sungai Cuka 1 orang, Ds. Kintap Kecil 1 orang), Kec. Jorong 2 orang (Ds. Asam Asam 1 orang, Ds. Swarangan 1 orang), Kec. Bajuin 2 orang dari Ds. Tirta Jaya, Kec. Bati Bati 1 orang dari Ds. Liang Anggang, Lapas Pelaihari 6 orang, dan 2 orang dari luar daerah Tala (Banjarmasin 1 orang dan Girimulyo 1 orang).
Koordinator Bidang Kesehatan GTPP Covid-19 Tala H. Amy Hasan mengungkapkan dengan kepulangan para pasien sembuh tersebut angka pasien di Fasyansus sekarang menurun drastis.
“Di Fasyansus sekarang ada 20 pasien. Alhamdulillah banyak yang sembuh. Semoga yang 20 ini juga segera menyusul kesembuhannya dan bisa kembali berkumpul dengan keluarga”, harapnya.
Upaya Pemkab Tala dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 akan terus berlanjut. Untuk mewujudkan hal tersebut, peran aktif seluruh lapisan masyarakat Tanah Laut dalam menjaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan harus terus dilakukan. Jaga diri dan orang-orang sekeliling kita, putuskan mata rantai penyebaran virus Corona. (MP/Diskominfo Tala)