824 Peserta akan ikuti Layanan RBM Dispusip

mediapublik.net, Pelaihari

Kepala Bidang Perpustakaan pada Dispusip Tala Aditya Nugraha usai peresmian Layanan RBM di Halaman Dispusip Tala pada Senin (13/2/2023) mengatakan  Ratusan dari kalangan pelajar, guru, hingga ibu rumah tangga akan mengikuti Layanan Rumah Belajar Modern (RBM) yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kabupaten Tanah Laut (Tala).

Peserta  kelas di RBM Dispusip, mulai dari usia SD sampai Perguruan Tinggi. Selain itu, kelas juga diikuti oleh beberapa kalangan guru dan kalangan dewasa karena memang perpustakaan merupakan tempat belajar sepanjang hayat,” kata Aditya.

Selanjutnya Aditya berharap kegiatan kelas pada Layanan RBM yang akan dilaksanakan selama enam bulan ini bisa meningkatkan kemampuan dan keterampilan para pesertanya.

“Kita ingin para peserta setelah kelas belajar ini selesai, bisa memunculkan dan meningkatkan minat bakat pesertanya. Pada kelas inklusi sosial seperti kelas barista, diharapkan ilmu yang diajarkan bisa membantu peserta membangun usaha,” lanjut Aditya.

Layanan RBM yang akan dimulai pada 14 Februari 2023 dengan beberapa kelas belajar diantaranya kelas Fahmil Qur’an, Bahasa Inggris, Sejarah, Film, Musik Klasik, Teater, dan Inklusi Sosial.

Adapun jadwal pembelajaran dilakukan setiap Senin sampai dengan Sabtu pada pukul 16.30-18.00 Wita, terkecuali Jumat yang akan dimulai pada pukul 16.00 Wita. (MP/Diskominfo Tala)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *