Bank Kalsel Serahkan Bantuan Korban Bencana

mediapublik.net-Pelaihari

Bank Kalsel Cabang Pelihari menyerahkan 100 buah sembako senilai Rp 10 juta  kepada Pemerintah Kabupaten Tanah Laut di Kediaman Bupati, Rabu (22/7).

Secara simbolis bantuan tersebut  diserahkan oleh Kepala Bank Kalsel Anwari kepada Ketua Tim Penggerak PKK Tala Hj. Nurul Hikmah Sukamta.

Anwari menjelaskan bantuan tersebut berasal dari UPZ (Unit Pengumpul Zakat) yaitu program infaq sedekah khusus dari pegawai Bank Kalsel yang rutin dikumpulkan sebesar 2,5% dari gaji perbulan untuk membantu kepedulian masyarakat.

Ia berharap bantuan tersebut dapat membantu warga yang masih terdampak banjir sekaligus warga terdampak wabah pandemi Covid-19 saat ini. “Ini bentuk kepedulian Bank Kalsel pada lingkungan. Bantuan ini untuk warga terdampak baik itu banjir maupun terdampak Covid-19” ujar Anwari.

Lebih lanjut Ketua TP PKK menjelaskan bantuan tersebut akan disalurkan kepada korban korban banjir sekaligus melanjutkan bantuan untuk masyarakat terdampak Covid-19. Alhamdulillah atas bantuan dari Bank Kalsel untuk  pertama ini  kita akan serahkan  ke Kecamatan Jorong yang kemarin sudah terkonfirmasi dengan Camatnya.

Ia juga berharap nantinya masyarakat yang menerima bantuan dapat meringankan beban perekonomian masyarakat yang menurun akibat terdampak wabah dan bencana.

“Dengan adanya bantuan  ini mudah-mudahan tepat sasaran dan  masyarakat yang mendapat sembako bisa senang, terhibur dan menjadi berkah,” tutup Nurul. (MP/Diskominfo Tala)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *