Juli 2023 Rumah Kemasan Selesai

mediapublik.net, Banjarmasin

Rumah kemasan yang mulai dibangun waktu lalu sebagai upaya untuk  membantu wira usaha baru (WUB) dan usaha mikro kecil menengah (UMKM) dilaksanakan dalam dua tahap.

Ini disampaikan Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kota Banjarmasin, Ichrom Muf Tezar, Senin (12/9) di Banjarmasin yang  dalam penekanannya  di tahun 2022 ini pihaknya  fokus untuk pembangunan fisik bangunan.

Progresnya Rumah kemasan tersebut sudahn mencapai  38 % dengan waktu yang tersisa bisa menyelesaikan walaupun  anggaran yang digelontorkan tak mencukupi untuk selesai 100 %.

Selanjutnya akan dianggarkan lagi di tahun 2023 yang sebelumnya ditahun  2022 sudah tersiap anggaran yang mulai  terealisasikan hingga  Rp 1,4 M, sisanya dengan anggaran tersedia diharapkan bulan  Juli 2023 Rumah kemasan Banjarmasin selesai dan  bisa diresmikan, jelas Tezar.(mahdi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *