Kesuksesan e-Gov diperlukan kolaborasi dan dukungan semua SKPD

mediapublik.net, Pelaihari

Bupati Tanah Laut (Tala) yang diwakili Asisten Bidang Administrasi Umum Safarin berkomitmen untuk menyediakan layanan E-Government (e-Gov) yang terintegrasi dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat.

Hal tersebut Ia sampaikan saat membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Administrator Jaringan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Sosialisasi Layanan e-Gov melalui Whatsapp Omni Communication Assistant (WA In De OCA) di Aula Sarantang Saruntung, Rabu (26/7/2023).

Safarin mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu langkah strategis untuk meningkatkan kompetensi dan pemahaman dalam menggunakan teknologi agar dapat meningkatkan kinerja pemerintahan. Menurutnya diera globalisasi dan perkembangan teknologi yang semakin pesat, pemerintah daerah harus dapat beradaptasi dengan perubahan tersebut.

“Penerapan layanan e-Gov atau pemerintahan elektronik menjadi sebuah keharusan untuk mengoptimalkan penyelenggaraan pemerintahan yang lebih efisien, transparan, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

Dirinya meyakini kesuksesan e-Gov ini memerlukan kolaborasi dan dukungan dari semua pihak SKPD. Ia berharap bimtek tersebut dapat memberikan wawasan baru, pengetahuan yang bermanfaat, serta membangun jaringan kerjasama antara peserta bimtek.

“Mari kita tingkatkan kuantitas dan kualitas layanan e-Gov di Tala, sehingga dapat menciptakan pemerintahan yang lebih efektif, efisien, dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat,” ajaknya. (MP/Prokopim)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *