mediapublik.net, Pelaihari
Dinas Perpustakaan & kearsipan Tanah Laut tak hanya sekedar menyiapakan buku bacaan saja dalam tugasnya tetapi sudah berinovasi mengikuti jaman milenial.
Kelompok Mahasiswa Poli Teknik Tala yang diwakili Anita Raoudaniah asal Tambangulang Ketika dimintai info tentang keberadaan DISPUSIP Tala ini sangat menyenangkan tetapi juga dapat memfasilitasi apa yang dibutuhkan mereka.
Pembuatan makalah sebagai tugas dari Kampus dapat dia kerjakan dengan lancar dimana buku yang dia butuhkan ada disini kalau pun masih kurang dapat searching di jaringan Internet yang disediakan secara gratis.
Sementara Itu Kepala Bidang Perpustakaan Dinas Perpustakaan & Kearsipan Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (DISPUSIP Pemkab. Tala) Andra pada mediapublik.net kemarin di ruang kerjanya mengatakan peran nya Dispusip ini dalam memberikan pelayanan kepada pengunjung setahun terakhir ini mengalami pelonjakan.
Kalau dulu tak ada data berapa orang yang berkunjung, beda sekarang sudah terupdate apalagi dengan system Komputerisasi terekapitulasi dalam sebulan sebanyak 1200 pengunjung atau setiap harinya 40 orang yang mengunjungi Perpustakaan ini.
Adapun jam pelayanan Perpustakaan ini dibuka dari pagi sampai malam yang menarik disela kesibukan pengunjung dalam memenuhi ruang bacanya ada tersedia Kedai KOPI yang siap melayani kapan saja dibutuhkan pengunjung.
Kemudian jenis layanan yang dijual tak hanya buku ada bahan lain bahan perpustakaan yang bukan buku salah satu pilihannya adalah buat Film Dokumenter sendiri pilihan Dispusip seperti Penerbitan Air lahang di Kecamatan Panyipatan serta koleksi lukisan dan tempat bermain anak dibawah umur 13 tahun..
Oleh karena itu keberagaman dari kegiatan ini terus digalakkan sehingga DISPUSIP menjadi sarana publik Tanah Laut dalam upaya mengekplor mengekploitasi untuk membuat warga menjadi lebih cerdas mandiri menggunakan fasilitas yang ada di DISPUSIP ini ujar Laki-laki muda yang enak nyaman dalam perbincangannya degan awak mediapublik.net ini. (Daus)