Sekda Dukung Reakreditasi Puskesmas Tanjung Habulu

mediapublik.net, Bajuin
Sekretaris Daerah (Sekda) Tanah Laut (Tala) H. Dahnial Kifli menghadiri kegiatan Penilaian Survei Reakreditasi Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Tanjung Habulu Kecamatan Bajuin di Aula Puskesmas Tanjung Habulu pada Rabu (25//10/2023).
Kehadiran Sekda Tala sendiri dalam rangka memberikan dukungan dan motivasi kepada seluruh jajaran UPT Puskesmas Tanjung Habulu.
Dahnial mengungkapkan harapannya agar Puskesmas Tanjung Habulu dapat meraih predikat akreditasi Paripurna yang mana sebelumnya adalah Madya, “Kita boleh saja berharap dan bermimpi setinggi-tingginya sambil kita usahakan yang terbaik. Jadi kita bermimpi sambil berusaha dengan keras dan sungguh-sungguh,”ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa para penemu dan orang-orang sukses di dunia dulunya juga adalah orang-orang yang pernah mengalami kegagalan, misalnya Thomas Alva Edison yang dikenal sebagai penemu bola lampu yang mengubah kehidupan manusia hingga sekarang, “Thomas Alva Edison mengalami kegagalan seribu kali saat mencoba bola lampu ciptaannya,

Selain itu ada kisah Kolonel Sanders pendiri KFC yang sebelumnya resep miliknya ditolak sebanyak 1.009 kali. Kita lihat saat ini keduanya sukses merubah dunia dan tetap dikenang hingga sekarang,”ujarnya.
Maka dari itu menurut Dahnial seluruh jajaran Puskesmas Tanjung Habulu agar tidak takut bermimpi, karena mimpi yang terus diusahakan menurutnya akan memberikan buah hasil yang manis. (MP/Prokopim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *