Pertemuan GOW diisi berbagai kegiatan

mediapublik.net, Pelaihari

Ketua Gabungan Organisasi Wanita Tanah Laut (GOW Tala) Yati Oktoviana Abdi Rahman kembali melaksanakan kegiatan pertemuan rutin dan silaturahmi di Aula Kediaman Wakil Bupati, Rabu (3/5/2023).

Yati menjelaskan dalam setiap pertemuan rutin memang harus diisi dengan kegiatan pengetahuan maupun keterampilan bergilir yang disampaikan oleh organisasi-organisasi wanita yang tergabung dalam GOW.

Lebih lanjut, ia mengatakan pertemuan rutin kali ini diisi berbagai kegiatan seperti halal bihalal, ceramah agama oleh Dr. Dian Rifia Jaya, S.Ag,. M.Pd.I. dan lomba membaca Al Fatihah.

“Membaca Surah Al Fatihah dengan baik dan benar adalah suatu hal yang penting, apalagi disetiap melaksanakan salat Al Fatihah selalu dilantunkan. Sehingga pada hari ini akan kita isi kegiatannya dengan lomba membaca surah Al Fatihah,” jelasnya.

Diketahui pemenang lomba membaca Surah Al Fatihah yakni, juara satu Hj Rahimah Hamid dari Dharmayukti Karini, juara dua Erni Fitrianie dari Bhayangkari dan juara tiga Hidayah Mursyidah dari Aisyiyah.(MP/Prokopim)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *