Mediapublik.net, Pelaihari
Bupati Tanah Laut (Tala) yang diwakili Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Andris Evony, mengikuti Rapat Koordinasi Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) dan Produk Usaha Mikro, Kecil dan Koperasi dengan tema “Urgensi Atensi Pemerintah Daerah Terhadap P3DN dan Produk UMK-Koperasi Dalam Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Melalui E-Purchasing Tahun Anggaran 2023” .
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Republik Indonesia (LKPP RI) melalui zoom meeting. Bertempat di Ruang Rapat Barakat Setda Tala, Pelaihari Selasa (11/4/2023).
Turut berhadir Tim P3DN Kabupaten Tala yang terdiri dari para Kepala SKPD Lingkup Pemerintah Kabupaten Tala.(MP/ Prokopim)